Adegan-adegan paling ikonis yang terjadi di Hogwarts Express™

Adegan-adegan paling ikonis yang terjadi di Hogwarts Express™

Peron 9 ¾™ di sebelah sini! Memang tidak akan ada habisnya jika kita sudah asyik membahas petualangan-petualangan magis yang berlangsung di Hogwarts™ School of Witchcraft and Wizardry.

Melawan penjahat, mengobrol sambil menikmati Butterbeer bersama, persaingan antar-Asrama ... sungguh kenangan yang tak terlupakan.

Semua itu tentunya mustahil terjadi tanpa kereta kesayangan yang selalu siap mengantar kita ke sana (kecuali kamu punya mobil terbang, sih).

Sekarang, kehidupan fandom kamu bisa lebih keren dengan rakitan LEGO Harry Potter™ Hogwarts Express™ baru ini. Set ini adalah replika kereta uap terbesar yang pernah kami buat.

Fakta menarik: Sebelum Hogwarts Express dibuat, para penyihir berangkat ke sekolah menggunakan sapu terbang, mobil ajaib, atau makhluk magis. Metode yang sangat tidak praktis memang. Koper mereka terlalu berat untuk dibawa, dan para Muggle bisa melihat mereka dengan mudah.

Nah, kembali ke intinya!

Ada beberapa momen bersejarah yang terukir di Hogwarts Express. Untuk menyambut set baru ini, saksikan beberapa adegan favorit yang terjadi di kereta penuh kenangan ini ...

Awal dari sebuah persahabatan spesial

Mau beli sesuatu dari troli, sayang?

Melaju kencang dari King’s Cross ke Stasiun Hogsmeade™ untuk mengantar para siswa, Hogwarts Express adalah tempat Harry Potter cilik mencoba cokelat kodok pertamanya, dan tentu saja, bertemu dengan Ron dan Hermione untuk pertama kalinya.

Dalam set ini, tersedia 20 minifigur (iya, 20!!) termasuk trio emas kesayangan kita semua. Kamu bisa menghadirkan kembali momen-momen pertemuan bersejarah dari Harry Potter and the Sorcerer’s Stone™ itu.

Set LEGO kami dibuat khusus untuk para penyihir dewasa. Dengan panjang lebih dari 118 cm (dilengkapi detail autentik di bagian luar dan dalam), ditambah tiga kompartemen di dalam gerbong, kamu bisa menampilkan beberapa adegan secara bersamaan.

“Omong-omong, hidungmu kotor ... apa kau menyadarinya?” – 

Hermione Granger™, Harry Potter and the Sorcerer’s Stone™

Tak ketinggalan, set ini juga memiliki Platform 9 ¾ yang bisa dipasang agar kamu bisa memainkan adegan para murid muncul dari balik tembok rahasia di antara Platform 9 dan 10.

Serangan Dementor™

Hogwarts Express™ juga pernah mengalami beberapa kejadian tidak menyenangkan. Salah satunya adalah serangan Dementor™ yang kehadirannya membuat bulu kuduk meremang di Harry Potter and the Prisoner of Azkaban™. Segalanya. Menjadi. Begitu. Dingin. 

Dementor mungkin lebih menyeramkan daripada Kau-Tahu-Siapa. Namun, makhluk itu akan langsung kabur jika ada Professor Lupin.

Lupin (profesor kelas Perlindungan terhadap Sihir Hitam favorit semua orang) juga memiliki minifigurnya sendiri supaya kamu bisa membuat reka ulang dari adegan saat sang profesor mengerahkan mantra Patronus untuk mengusir Dementor.

Ketika Luna menyelamatkan Harry

Salah satu momen yang menunjukkan kebengisan Malfoy terjadi di film Harry Potter and the Half-Blood Prince™. Dia melayangkan mantra Petrificus Totalus kepada Harry, lalu mematahkan hidung penyihir berkacamata itu di dalam gerbong kereta.

Untunglah, Luna Lovegood™ datang untuk menyelamatkan Harry (terima kasih, Wrackspurts). Sebagai rasa terima kasih atas jasanya, kami membuat Minifigur baru untuk anggota Ravenclaw™ yang eksentrik ini.

Setiap momen di set ini dilengkapi dengan kutipan khas dari filmnya. Dengan begitu, kamu bisa memajang adegan kesukaanmu dengan bangga!

Generasi baru

Menurut kabar burung, Hogwarts Express memerlukan 167 Mantra Penghapus Memori (Obliviate) dan Mantra Penyembunyi terbesar sepanjang sejarah sihir untuk beroperasi pertama kalinya pada awal abad ke-19.

Usaha besar tersebut membuahkan hasil yang sepadan. Sebab, hingga kini, Hogwarts Express tetap menjadi moda transportasi bagi generasi murid baru selama bertahun-tahun berikutnya.

Momen itu dibawakan dengan indah dalam adegan penutup film Harry Potter and the Deathly Hallows™ – Part 2, yakni saat putra Harry, Albus Severus Potter, naik ke kereta uap ini dengan gugup.

Set LEGO baru ini adalah bentuk apresiasi untuk serial film favorit semua orang. Dengan rel kereta sebagai dasar pajangan, juga mesin uap, gerbong khusus batu bara, dan tuas putar di atas lokomotif untuk menggerakkan roda kereta, Hogwarts Express™ siap mengantarmu bertualang.

Ciptakan sihirmu sendiri

Bangkitkan kreativitasmu dan karang adeganmu sendiri di LEGO Hogwarts Express! Tidak ada yang menolak sedikit sentuhan sihir, ‘kan? Entah itu untuk memberikan ketenangan saat merakit set, untuk membuat pajangan ajaib, atau untuk bermain, kamu bisa dapatkan dari miniatur kereta uap ini ....

Accio set LEGO!

WIZARDING WORLD and all related trademarks, characters, names, and indicia are © & ™ Warner Bros. Entertainment Inc. WB SHIELD: © & ™ WBEI.Publishing Rights © JKR. (s22)

Ingin yang lebih keren lagi?

Kunjungi beranda Halaman untuk Dewasa, dan lihat koleksi set dan artikel kami yang dirancang untuk orang dewasa!