Fakta Menarik Tentang Ruang Angkasa untuk Anak

8 fakta ruang angkasa untuk anak-anak yang diceritakan dengan balok LEGO®


Pendahuluan

Anak-anak tertarik dengan ruang angkasa karena beragam alasan jelas.

Ruang yang begitu luas tak terhingga. Fenomena yang luar biasa. Misteri yang belum terpecahkan.

Walau demikian ... tahukah kamu kalau kita sebenarnya tahu lebih banyak tentang ruang angkasa daripada samudra di planet kita sendiri?

Kalau kamu menyukai fakta itu ... kamu akan SANGAT MENYUKAI fakta menarik tentang ruang angkasa untuk anak-anak yang akan menambah rasa ingin tahu mereka tentang langit di atas sana, dan membantu mereka makin memahami fakta-fakta mencengangkan tentang semesta.

Kami juga menyertakan banyak kegiatan LEGO® seru untuk menemani trivia ruang angkasa bersama anak, dan menggabungkan minat anak secara kreatif!

Ada juga kuis seru tentang ruang angkasa untuk anak-anak di akhir kegiatan!

Merakit ke bulan dan kembali lagi

Jadi, ruang angkasa itu sangat, sangat luas. Meskipun kamu bisa membuat rakitan BESAR dengan balok LEGO, semua itu tetap tampak kecil dibandingkan semesta.

Namun, rakitan tetap dapat menggambarkan skala saat memberikan pertanyaan terkait ruang angkasa kepada anak-anak.

Yang kamu butuhkan: Ruang kosong yang luas (baik di dalam atau di luar ruangan), pita ukur, dan minimum 32 balok LEGO standar.

Minta anak untuk merakit struktur setinggi 25 balok LEGO. Strukturnya boleh berupa garis lurus atau bentuk yang lebih kompleks. Struktur ini akan mewakili diameter Bumi dari kutub utara sampai kutub selatan.

Lalu, rakit struktur lain setinggi 7 balok LEGO. Struktur ini akan mewakili diameter Bulan, yang kira-kira 27% dari ukuran Bumi.

Setelah skala ini selesai, minta anak untuk meletakkan Bulan LEGO buatannya dengan jarak yang sesuai dari model Bumi.

Perhatikan dan bandingkan jawaban anak dengan jawaban sebenarnya, yang adalah sekitar 24 kaki (7,3 m), hampir 750 balok LEGO!

Membuat miniatur tata surya

Ini mungkin karena bias kami sebagai warga Bumi ... tapi kami merasa tata surya kita adalah bagian terbaik dari Bima Sakti. Namun, seberapa besarkah galaksi ini?

Yang kamu butuhkan: Beberapa balok LEGO dan satu ruangan.

Minta anak untuk membayangkan galaksi Bima Sakti, lengkap dengan 300 miliar bintang di dalamnya, menciut menjadi sebesar Amerika Serikat, Tiongkok daratan, atau Australia (untuk mengilustrasikan ini, anak-anak bebas menentukan ukurannya).

Lalu, tanyakanlah seberapa besar tata surya kita dalam skala tersebut, mencakup semua orbit planet-planet di dalamnya.

Anak mungkin menyebut negara bagian atau kota. Berikan petunjuk dengan memberi tahu bahwa jawaban yang benar bisa muat dalam ruangan tempat kalian berada.

Arahkan mereka untuk merakit model LEGO tata surya dan lihat seberapa dekat hasilnya dengan jawabannya. Gunakan peta tata surya sebagai referensi.

Anak-anak akan menikmati kegiatan belajar tentang susunan planet, dan perkiraan jarak antara satu planet dengan planet lainnya ... sebelum kamu mengejutkan mereka dengan jawaban yang benar: dalam balok LEGO ukuran 2x2.

Tentu saja, rencana cemerlang kita bisa berantakan karena anak langsung menebak jawaban dengan benar. Kalau itu yang terjadi, sebaiknya segeralah mencari kursus astrofisika tingkat universitas di areamu ....

Menghitung demi mencapai bintang

Terkait skala, sulit membayangkan besarnya skala Bima Sakti, khususnya mengingat kami melakukan hal yang kurang membantu, seperti membuatnya kecil agar dapat dimasukkan dalam set LEGO Art baru kami ....

Kami berhasil menyisipkan 300 miliar bintang dalam satu set hiasan dinding ... tapi apa arti semua itu?

Dalam siniar LEGO terbaru, ahli astronomi ternama, Dr. Maggie Aderin-Pocock, mengungkap cara favoritnya untuk menjelaskan angka-angka ini kepada anak-anak.

“Kami melakukan eksperimen berpikir! Kami duduk, dan menghitung dari satu hingga satu miliar, satu angka per satu detik. Dimulai dari satu ... dua ... lalu aktivitas ini cepat membuat bosan!”

Maggie kemudian bertanya kepada anak-anak, menurut mereka, berapa lama mereka harus menghitung sampai mencapai satu juta? Berapa lama kalau menurut anakmu?

Jawaban yang benar adalah sekitar 12 hari.

“Saya bertanya: ‘Jadi, berapa lama satu miliar detik itu?’,” lanjut Maggie, “Apakah lebih dari satu bulan? Lebih dari satu dekade? Jawabannya, hampir 32 tahun.”

Itu berarti butuh 9.600 tahun untuk menghitung jumlah bintang di galaksi .... Ayo mulai!

Minifigur LEGO menjalankan misi ruang angkasa

Kamu boleh saja berpikir bahwa minifigur dalam set LEGO City Space terbaru kami adalah satu-satunya minifigur yang ada di Ruang Angkasa ... tetapi apa pendapatmu kalau kami bilang beberapa minifigur pernah mengunjungi Jupiter??

Itulah pengalaman tiga minifigur sangat spesial yang mewakili dewa Rowawi, Jupiter, Juno istrinya, dan Galileo, saat mereka meluncur dari roket Atlas V NASA pada tahun 2011 untuk mengunjungi planet terbesar di tata surya kita.

Fakta menarik tentang ruang angkasa untuk anak: Tahukah kamu ... Bintik Merah Besar Jupiter yang mencolok itu sebenarnya adalah badai besar yang lebih besar dari planet Bumi!

Bintang di antara bintang

Fakta menarik lainnya tentang ruang angkasa untuk anak .... Matahari itu ... emm ... besar (*menunggu tepuk tangan*).

Saking besarnya, 99,8% massa tata surya kita adalah massa Matahari.

Itu berarti, kalau kita menaruh 500 balok LEGO dengan ukuran yang sama, 1 balok saja cukup untuk mewakili massa semua planet, bulan, asteroid, dan semua materi lain di tata surya kita. Sisa 499 balok lainnya mewakili massa matahari.

Kamu BISA saja meminta si kecil untuk menyusun 500 balok LEGO itu kalau butuh waktu untuk menyendiri hari itu ....

Fakta menarik tentang ruang angkasa untuk anak: Diperlukan sekitar 1,3 juta buah Bumi untuk mengisi Matahari sampai penuh!

Makin besar, makin baik!

Bisakah anak menebak benda buatan manusia termahal yang pernah ada?

Jawabannya adalah Stasiun Antariksa Internasional (International Space Station), yang dibuat dengan biaya $100 miliar USD saja ... tapi ada harga, ada rupa!

Lebarnya 356 kaki (109 m), lebih besar dari lapangan sepak bola! Di dalamnya, kamu akan menemukan gym, enam kamar tidur, jendela besar mengelilingi stasiun, dan delapan mil kabel listrik untuk memberi daya ke semua komputer dan laboratorium.

Kamu juga akan menemukan kru beranggotakan setidaknya 7 astronaut, yang terbang dengan kecepatan 5 mil per detik! Itu berarti setiap hari mereka menempuh setara jarak dari Bumi ke Bulan dan kembali lagi!

Modularitas ISS membuatnya sempurna untuk dirakit dengan komponen LEGO.Kami sudah mencobanya sendiri, tentu saja. Namun, kami ingin melihat hasil kerja keras si kecil!

Mencapai puncak gunung di Mars

Apa nama gunung tertinggi yang diketahui saat ini? (Petunjuk: Bukan Everest)

Olympus Mons, gunung berapi mati yang ada di planet Mars! Dari puncak, tinggi gunung ini mencapai 16,16 mil (sekitar 26 kilometer), sekitar tiga kali lipat tinggi Everest.

Fakta menarik lain tentang Olympus Mons adalah gunung ini tidak curam, rata-rata gradien lerengnya hanya 5%, berarti kamu bisa mendakinya dengan mudah. (Meskipun begitu, gunung ini memiliki area seluas Polandia jadi kamu harus berjalan cukup lama).

Untuk mengilustrasikan kelandaiannya, kamu bisa menggunakan balok LEGO!

Yang kamu butuhkan: banyak balok LEGO!

Susun 20 balok, berjejer, setinggi 1 balok. Lalu, untuk 20 balok selanjutnya, susun setinggi 2 balok. Lalu, susun 20 balok selanjutnya setinggi 3 balok. Lanjutkan sebanyak yang kamu mampu.

Seperti itulah kemiringan lereng gunung tertinggi di tata surya kita!

Benda terumit di semesta kita ternyata jauh lebih dekat daripada perkiraan

Berikut ini fakta ruang angkasa yang tidak biasa untuk mengakhiri aktivitas. Minta anak untuk merakit benda terumit yang kita ketahui di semesta ini.

Yang kamu butuhkan: banyak balok LEGO

Pasti menarik melihat apa yang anak pilih untuk ini. Apakah itu cincin Saturnus, terdiri atas miliaran bongkah es dan batu sebesar gunung? Apakah itu bintang neutron, yang sesendok teh saja beratnya lebih dari seluruh manusia yang pernah ada? Ataukah lubang hitam, misalnya Sagittarius A* yang terletak di tengah Bima Sakti?

Jawaban yang benar adalah ... otak manusia dan kemampuannya menciptakan imajinasi tak terbatas!

Mengapa demikian? Otak kita sangat kompleks hingga bahkan otak kita tidak dapat memahami kompleksitasnya sendiri. Satu hal yang membuat otak kita sangat kompleks dan unik adalah kemampuannya berpikir kreatif dan menciptakan imajinasi tanpa batas.

Meski masih banyak hal yang belum diketahui tentang semesta, jawaban ini adalah cara yang bagus untuk memberikan konteks tentang posisi kita di dalamnya, dan mengingatkan anak-anak akan potensi diri mereka yang luar biasa!

Nah, sekarang mari kita lihat berapa banyak yang telah kamu pelajari tentang ruang angkasa dan tata surya kita yang keren. Bersiaplah untuk tes ruang angkasa.

Pertanyaan tentang ruang angkasa untuk anak-anak

Ajukan pertanyaan-pertanyaan ini untuk mengetahui berapa banyak yang telah dipelajari oleh anak-anak. Pastikan mereka tidak mengintip jawabannya!

  1. Apa nama planet terbesar di tata surya kita?
    a. Jupiter
  2. Berapa banyak Bumi yang diperlukan untuk mengisi matahari sampai penuh?
    a. 1,3 juta buah
  3. Apa nama benda buatan manusia termahal yang pernah ada?
    a. Stasiun Antariksa Internasional
  4. Berapa banyak bintang yang ada di galaksi kita?
    a. 300 miliar
  5. Apa nama gunung tertinggi di tata surya kita?
    a. Olympus Mons

Berapa banyak pertanyaan yang dijawab dengan benar oleh anak-anak? Periksa jawaban dan artikel untuk memastikan semuanya benar. Lebih baik lagi, lanjutkan petualangan antariksamu di LEGO.com!

Benar sekali, eksplorasi ruang angkasa anak tidak harus berakhir di sini. Temukan semesta LEGO Space tanpa batas di sini, tempat kamu dapat menemukan set LEGO yang cocok untuk calon astronaut dan inspirasi untuk petualangan antariksa anak selanjutnya.