Cara menambahkan sentuhan LEGO® Star Wars™ pada dekorasi rumahmu

Cara menambahkan sentuhan LEGO® Star Wars™ pada dekorasi rumahmu

Tak peduli kamu mendukung sisi terang atau sisi gelap dari Force, inilah saat terbaik untuk memamerkan kecintaanmu terhadap dunia Star Wars dan menunjukkan loyalitasmu melalui dekorasi rumah.

Apa pun warna lightsaber milikmu, baik merah, hijau, biru, maupun ungu (ya, kau yang kami maksud, Mace), kami rasa kamu bakal suka dengan rakitan dekorasi rumah bertema Star Wars yang ikonik ini.

LEGO® Star Wars™ – Captain Rex™ Helmet

Penggemar Star Wars: The Clone Wars pasti akan sangat menyukai helm khas Captain Rex versi balok LEGO® ini. Rakit semua detail luar biasa dari replika perlengkapan kepala milik 501st Legion Clone Commander yang terkenal ini, seperti bagian biru dan putih yang khas serta tanda hitungan berwarna hitam di bagian samping.

Helm Captain Rex punya tampilan yang unik jika dibandingkan dengan helm Clone Trooper lainnya. Jadi, replika yang satu ini bisa banget meramaikan koleksi helm LEGO Star Wars milikmu!

Pajang rakitan ini dengan bangga di atas rak dengan alas dan papan nama yang disertakan dengan set.

LEGO® Star Wars™ – Luke Skywalker’s Landspeeder™

Ini adalah set LEGO Ultimate Collector’s Series pertama yang mengabadikan X-34 Landspeeder yang ikonik milik Luke Skywalker dari Star Wars: A New Hope.

Imajinasimu akan turut terbang ke Tatooine berkat detailnya yang luar biasa mirip dengan aslinya, termasuk kaca depan kokpit, mesin turbin yang penutupnya hilang, serta banyak detail lainnya di bagian dalam. Kamu juga akan mendapatkan dua minifigur karakter yang ikonik, yaitu Luke Skywalker yang dibekali dengan lightsaber serta C-3PO. Tak diragukan lagi, ini adalah pajangan yang sempurna untuk penggemar LEGO Star Wars.

Alas yang menyangga replika kendaraan ini akan memberikan ilusi efek mengambang. Langkah berikutnya: menemukan lokasi yang tepat untuk memajangnya. Sebaiknya kamu memasangnya secara terpisah dari pajangan lain di rak yang besar untuk memaksimalkan impresinya.

LEGO® Star Wars™ – Clone Commander Cody™ Helmet

Commander Cody, yang juga dikenal dengan nama CC-2224, bertarung dengan gagah berani selama Clone Wars di bawah kepemimpinan Jedi Obi-Wan Kenobi. Sekarang, kamu bisa menunjukkan apresiasimu terhadap karakter yang sangat dihormati dari Dunia Star Wars ini dengan model rakitan LEGO yang sempurna untuk dipajang.

Dengan lebih dari 700 komponen dan tinggi 8 inci (21 cm), helm ini bentuknya ringkas, tetapi bisa memberikan kesan yang membekas! Taruh LEGO Star Wars Clone Commander Cody Helmet ini di rak favoritmu dan tunjukkan kecintaanmu terhadap clone marshal commander yang loyal ini.

Diorama LEGO Star Wars

Pajang replika adegan Star Wars favoritmu dengan tiga set LEGO baru yang mengabadikan berbagai adegan dari dunia Star Wars.

Set pertama menggambarkan adegan Trench Run yang ikonik dari Star Wars: A New Hope. Yang kedua menampilkan gubuk Yoda dan rawa di dekatnya di Dagobah, menggambarkan kisah sang Master Jedi saat melatih Luke Skywalker di Star Wars: The Empire Strikes Back.

Diorama ketiga merupakan adegan favorit para penggemar dari film pertama, yaitu saat Leia, Chewbacca, Luke, dan Han berhasil selamat dari tembakan blaster dengan melompat ke dalam pemadat sampah di Death Star.

Diorama yang menarik ini bisa dijadikan dekorasi unik di ruang apa pun. Tiap model dilengkapi dengan papan nama yang mencantumkan kutipan dialog terkenal dari filmnya, menjadikannya koleksi yang sempurna bagi penggemar dewasa LEGO Star Wars. Kamu pilih yang mana?

LEGO® Star Wars™ – AT-AT™

Ini dia si pencuri perhatian dengan ukuran yang tidak tanggung-tanggung. Setiap tamu yang datang ke rumahmu pasti akan langsung terpana melihat rakitan AT-AT impresif yang terdiri dari 6.785 komponen ini. Set dengan tinggi 24,5 inci (62 cm) ini menghadirkan detail luar biasa baik di interior maupun eksteriornya, menjadikannya rakitan yang menantang sekaligus memuaskan bagi perakit berpengalaman.

Siapa yang butuh furnitur dan dekorasi lain kalau sudah punya replika kendaraan LEGO Star Wars yang super besar ini? Yang jelas bukan kita, benar tidak?

LEGO® Star Wars™ – The Mandalorian™ Helmet

Apa cara terbaik untuk menunjukkan kecintaanmu terhadap Star Wars: The Mandalorian? Tentu saja dengan merakit sendiri replikanya, lalu memajangnya di rumah. Model yang sangat mirip dengan aslinya ini dilengkapi alas khusus dan papan nama, jadi kamu bisa memajang helm milik sang petarung yang sangat disegani dari planet Mandalore ini di rak buku, meja, atau sudut terpencil di galaksi (maksud kami rumahmu; yah, intinya ladeni saja gurauan kami, oke?).

Helm ini sempurna untuk dijadikan hiasan rumah penggemar Star Wars.

LEGO® Star Wars™ – R2-D2™

Bagaimana rasanya kalau kamu bertemu dengan droid yang heroik dan bisa diandalkan serta cocok dijadikan teman? Terdengar seperti mimpi? Tidak juga! Droid favorit semua orang sekarang bisa kamu buat replikanya. R2-D2 adalah teman sejati; baik hati, berani, dan agak keras kepala. Itulah yang membuat set ini sangat spesial.

Set ini menghadirkan semua detail kecil yang bikin gemas, mulai dari kaki ketiga yang bisa ditarik dan panel depan yang bisa dibuka untuk menunjukkan lengan antarmuka komputer universal, hingga kepala yang bisa diputar dan 2 lengan kontrol penghubung pesawat luar angkasa yang terletak di depan dan bisa dilipat. Seperti kata R2-D2, bleep bleep bleep bleep. Ah ... sungguh bijak dan misterius.

© & ™ Lucasfilm Ltd.

Ingin yang lebih keren lagi?

Kunjungi beranda Halaman untuk Dewasa, dan lihat koleksi set dan artikel kami yang dirancang untuk orang dewasa!